Notification

×
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Peluang Pejabat Perempuan Dalam Bursa Calon "Bos ASN" Morowali

الأحد، 15 مايو 2022 | مايو 15, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-05-15T10:45:06Z


TransSulteng- Morowali-Saat ini, Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Morowali, yang merupakan pimpinan tertinggi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Morowali masih berstatus Pelaksana tugas (Plt), pasca digantikannya Mohammad Jafar Hamid oleh Yusman Mahbub.

 Belum ada kepastian kapan akan dibuka pendaftaran seleksi untuk memperebutkan tahta sebagai "Bos ASN" di Kabupaten Morowali.

 Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Morowali, Alwan Abubakar yang dikonfirmasi juga mengatakan belum ada penetapan tanggal pendaftaran.

 Meskipun demikian, sejumlah nama pejabat eselon II, digadang-gadang akan mencoba peruntungannya dalam seleksi tersebut. Nama yang mencuat adalah Plt Sekkab Morowali, Yusman Mahbub, kemudian ada juga Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Andi Irman, Inspektur Inspektorat, Afridin, dan Kepala DPMD-P3A, Abdul Wahid Hasan.

 Sedangkan dua pejabat lainnya yang merupakan perwakilan perempuan adalah Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, Sitti Asma Ul Husna Syah, serta Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Rosnawati Mustapa

Sebesar apa peluang pejabat perempuan dalam seleksi kali ini, berikut adalah profil salah satu calon kuat, yakni Hj Sitti Asma Ul Husna Syah, atau yang dikenal dengan sapaan akrab Bunda Mima.

Bunda Mima dikenal dengan ciri khas suara lantang dan tegas dalam memimpin sebuah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), sejak beberapa tahun lalu.

Loyalitas terhadap pimpinan menjadikan dirinya selalu dipercaya untuk menjadi seorang pemimpin dalam sebuah instansi.

Selaku Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Morowali, Dr Hj Sitti Asma Ul Husna Syah, SE, MM, M.Si berpendapat bahwa digitalisasi telah menjadi solusi bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan

Koperasi, untuk terus berkembang usai melewati masa pendemi Covid-19 dalam 2 tahun terakhir.

Sebagai pejabat perempuan yang luar biasa, Bunda Mima bahkan pernah mendapatkan gelar Indonesian Women Figure In Development Award pada tahun 2016 silam.

Sebelum pada jabatan saat ini, ia juga sempat menduduki Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Sqtu Pintu (DPM-PMPTSP) pada tahun 2016.

Bunda Mima mengawali karirnya di pemerintahan sebagai Kepala Seksi Umum Administrasi, di Kantor Kelurahan Moengko Baru Kabupaten Poso pada tahun 2003.

 Selain cakap dan lincah dalam melaksanakan tugas-tugasnya, Bunda Mima memiliki keunggulan yang tak semua semua orang bisa mendapatkannya, yakni kemitraan dengan para pengusaha besar dan pejabat pusat sesuai bidang tugasnya.

Nama : Dr Hj St Asma Ul Husna, SE, MM, M.Si

Tempat/Tanggal Lahir : Enrekang, 02 Februari 1967

Jabatan : Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Morowali

Agama : Islam

Riwayat Jabatan Eselon II di Pemkab Morowali :

Kepala Badan Penanaman Modal & Promosi Daerah (BPMPD)

Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP)

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM),laporan : Irdam /Bams.

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini