Notification

×
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Korem 133/Nani Wartabone Gelar Acara Pisah Sambut Danrem 133/NW

الاثنين، 6 مايو 2024 | مايو 06, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-05-07T03:48:06Z


TransSulteng
- Gorontalo - Korem 133/Nani Wartabone menggelar acara pisah sambut Danrem 133/NW bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se-Provinsi Gorontalo. Bertempat di Gedung Grand Palace Convention Center (GPCC) Jln Jhon Ariyo Katili, Kel. Paguyaman, Kec. KotaTengah, Kota Gorontalo. Senin (6/5/2024).

Acara pisah sambut ini merupakan rangkaian dari acara serah terima jabatan Danrem 133/NW dari Brigjen TNI Totok Sulistyono, S.H., M.M., M.I.P., yang akan menduduki jabatan baru sebagai Direktur Penelitian dan Pengembangan Pusat Teritorial Angkatan Darat, kepada Brigjen TNI Hari Pahlawantoro, S.Sos., yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Pengadaan Angkatan Darat Mabesad, menjadi Danrem 133/NW yang baru.

Pada kesempatan ini, Brigjen TNI Totok Sulistyono, S.H., M.M., M.I.P., didampingi Ny. Dewi Totok Sulistyono dalam sambutannya menyampaikan,kami disini sudah menjabat sebagai Danrem 133/NW selama 1 tahun 6 bulan. Terkait dengan masa kepemimpinan sebagai Danrem 133/NW, itu bisa dikatakan cukup panjang. Intinya kita sebagai prajurit kapanpun kita mendapatkan jabatan maupun menyerahkan jabatan kita semua harus siap.

Kepada Bapak Gubernur beserta segenap unsur Forkopimda, para Pemimpin Daerah, Para Pimpinan Instansi Pemerintah Daerah, Vertikal dan BUMN, Stakeholder, Ormas, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Media serta Mitra Korem 133/Nani Wartabone, saya ucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kerja sama dan dukungannya selama ini dan menjadi mitra kerja yang solid saling bersinergi untuk membangun Provinsi Gorontalo demi kemajuan rakyat, Bangsa dan Negara yang kita cintai.

"Saya merasa sangat bangga atas amanah pernah memimpin Korem 133/Nani Wartabone. Namun saya juga menyadari sepenuhnya bahwa tentunya masih banyak kekurangan dalam saya mengemban tugas selaku Komandan Korem 133/NW selama ini, dan hal ini akan menjadi bekal pengalaman yang berharga untuk berbuat yang lebih baik di tempat tugas saya yang baru," ujarnya.

Selanjutnya kepada Brigjen TNI Hari Pahlawantoro, S.Sos saya ucapkan selamat bertugas sebagai Danrem 133/NW. Semoga dapat membawa Korem 133/Nani Wartabone semakin maju dan turut membangun Provinsi Gorontalo demi kemakmuran dan kesejahteraan seluruh warga masyarakat di Bumi Serambi Madinah ini.

"Saya mohon maaf apabila dalam interaksi selama ini ada kata-kata dan perbuatan saya yang mungkin menyinggung perasaan bapak-bapak dan ibu-ibu sekalian. Selanjutnya saya beserta istri dan keluarga mohon pamit. Sampai berjumpa di lain kesempatan. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa memberi petunjuk dan bimbingan kepada kita semua untuk berbuat yang terbaik bagi rakyat, bangsa dan negara Indonesia tercinta," jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Pejabat baru Danrem 133/NW Brigjen TNI Hari Pahlawantoro, S.Sos., mengucapkan terima kasih kepada Bapak Penjabat Gubernur Gorontalo yang telah mengadakan acara penyambutan adat Mopotilolo dan Moloopu oleh dewan adat dan segenap unsur Forkopimda , para Pemimpin Daerah, Para Pimpinan Instansi Pemerintah Daerah, Vertikal dan BUMN, Stakeholder, Ormas, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Media serta Mitra Korem 133/Nani Wartabone.

Pada kesempatan yang sangat baik ini, ijinkan saya memperkenalkan diri terlebih dahulu agar kita semua dapat lebih dekat dan dapat berkomunikasi secara lebih terbuka. Saya tentunya berharap, dapat terus bersinergi melanjutkan kerja sama yang telah terjalin dengan harmonis bersama Korem 133/Nani Wartabone meskipun tongkat kepemimpinan telah berganti.

Kepada Brigjen TNI Totok Sulistyono, S.H., M.M., M.I.P beserta Ibu, saya ucapkan selamat jalan dan selamat bertugas di tempat yang baru. Semoga senantiasa diberikan jalan oleh Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa untuk terus berkarya demi TNI dan Rakyat serta NKRI, Terima kasih atas kerja keras dan keberhasilannya dalam memimpin Korem 133/Nani Wartabone. 

Sebagai pejabat baru saya juga mohon doa restu dan dukungan dari Bapak-Bapak dan Ibu Ibu sekalian agar dapat terus melanjutkan tugas dan tanggungjawab demi kemajuan Provinsi Gorontalo.

Sementara itu, Pj. Gubernur Gorontalo Ir. Ismail Pakaya, ME., mengatakan kami atas nama Pribadi dan Pemerintah Prov. Gorontalo serta masyarakat menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setingginya kepada bapak Brigjen TNI Totok Sulistyono, S.H., M.M., M.I.P., bersama ibu yang telah bersama sama membangun Prov. Gorontalo semoga bapak dan ibu sukses selalu ditempat yang baru.

Saya ucapkan selamat Datang kepada bapak Brigjen TNI Hari Pahlawantoro, S.Sos sebagai Pejabat baru Danrem 133/NW bersama ibu yang akan melaksanakan tugas di Prov. Gorontalo yang memiliki wilayah 5 Kabupaten dan 1 Kota Madya dengan Falsapah adat bersendikan sarah sarah bersendikan Kitabullah.

Semoga bapak Danrem 133/NW pejabat baru dapat bersama dengan kami bersinergi untuk membangun Prov. Gorontalo sama halnya dengan komitmen kami bersama Pejabat yang lama dan Saya pribadi mengucapkan selamat jalan kepada Pejabat lama selamat bertugas di tempat yang baru semoga sukses selalu.

Acara pisah sambut Danrem 133/NW yang dihadiri oleh seluruh Forkopimda se-Provinsi Gorontalo dilanjutkan dengan pemberian cindera mata sebagai Kenangan dari masing - masing Instansi serta satuan kepada Brigjen TNI Totok Sulistyono, S.H., M.M., M.I.P., beserta Ibu.

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini