Notification

×
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Disnakertrans Parimo peringati 50 Tahun Kedatangan Transmigrasi Pertama Unit Satu Mepanga Dirangkaikan Hari Bhakti Transmigrasi Ke- 77

Sabtu, 24 September 2022 | September 24, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-11-18T16:05:51Z


Transsulteng-Parigi Moutong- Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) akan memperingati 50 tahun kedatangan Transmigrasi pertama unit satu Mepanga dirangkaikan dengan Hari Bhakti Transmigrasi ke- 77 tahun 2022 bertempat di Kecamatan Mepanga. 

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Trnasmigrasi Kabupaten Parigi Moutong Syamsu Nadjamudin SPd saat ditemui di Pantai Mosing Siney, Sabtu (24/9/22). 

Kata Syamsu, kegiatan tersebut nantinya akan menjadi perhatian masyarakat karena dilaksanakan tanggal 12 bulan 12 tahun 2022.

"ini agak unik. Uniknya karena tahun masuknya transmigrasi pertama itu tahun 1972, hari bhakti Transmigrasi juga 72, dan kegiatan ini akan dilaksanakan tanggal 12-12-22. Jadi hari puncaknya itu tanggal 12 bulan 12 tahun 2022," Jelasnya. 

Syamsu berharap agar kegiatan tersebut nantinya bisa membawa berkah serta ada Chemistry atau rasa saling terhubung satu sama lain dan jalinan kerjasama dan silaturrahmi yang semakin kuat antara Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi dengan masyarakat eks Transmigrasi dalam rangka pengembangan kualitas sumber daya manusia dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Parigi Moutong. 

"Mudah mudahan ini membawa berkah, ada chemistry dan kerjasama dan silaturrahmi yang semakin kuat antara Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi dengan masyarakat eks Transmigrasi dalam rangka pengembangan SDM dan peningkatan kesejahteraan mereka. Itu harapan kami di kegiatan tersebut," Tandasnya. 

DISKOMINFO PARIMO/RISLAN/WINDY

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini