Notification

×
Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1
Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Whats-App-Image-2023-10-14-at-15-02-39-57158036

Tag Terpopuler

Wakil Bupati parimo Memberangkatkan Jama'ah Haji Asal Parimo menuju palu ,selanjutnya ke tanah Suci.

Jumat, 24 Juni 2022 | Juni 24, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-06-25T01:12:57Z


Transsulteng-Parigi moutong- Sempat tertunda karena Pandemi Covid- 19, Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Parigi Moutong kini telah diberangkatkan ke Asrama Haji Palu yang selanjutkan akan diberangkatkan menuju ke Tanah Suci Mekkah untuk menunaikan ibadah Haji. 

JCH sebanyak 77 orang itu dilepas secara resmi oleh Wakil Bupati (Wabup) Parigi Moutong Badrun Nggai SE bertempat di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Parigi Moutong (24/6). 

Wabup Badrun katakan, keberangkatan para JCH merupakan suatu hal yang perlu disyukuri, karena akibat Pandemi Covid- 19 yang berkepanjangan, Pemerintah melakukan pembatalan pemberangkatan haji pada beberapa tahun terakhir karena kondisi pandemi COVID-19 yang tidak memungkinkan, dan pada akhirnya bisa diberangkatkan walaupun tahun ini dalam jumlah yang sedikit. 

“Tahun ini Pemerintah Arab Saudi telah mengumumkan terbukanya kuota bagi JCH Indonesia, sehingga bapak dan ibu yang masuk dalam kuota ini wajib bersyukur yang diwujudkan dengan menjaga kesehatan serta beribadah dengan sebaik mungkin,”Ujarnya.

Selain itu kata Wabup, menunaikan ibadah haji merupakan ibadah yang pelaksanaannya cukup berat disamping harus memiliki kemampuan materi harus juga memiliki kemampuan fisik, belum lagi ditambah dengan tempat yang cukup jauh, bahkan bisa jadi kondisi alam kurang bsrsahabat, perbedaan kultur masyarakat, adat istiadat maupun bahasa, maka harus menyesuaikan kondisi yang ada dengan niat semata mata beribadah kepada Allah SWT. 

”Berbagai tantangan tersebut harus dihadapi dengan penuh kesabaran,

Maka dari beratnya tantangan pelaksanaan ibadah haji tersebut, Pemerintah selaku penyelenggara bimbingan ibadah haji dituntut agar dapat meningkatkan pelayanannya, salah satunya dengan menyiapkan sarana serta prasarana yang dibutuhkan para JCH agar mereka merasa nyaman dari segi mental maupun fisik, akomodasi dan hal lainnya yang berhubungan dengan pelaksanaan ibadah haji,"Jelasnya.

“Saya mengingatkan kepada para JCH, agar selalu berkoordinasi dengan petugas haji jika mengalami kesulitan, karena mereka selalu siap melayani saudara,”Tambahnya.

Diakhir amanatnya, Wabup Badrun menghimbau agar para JCH tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) dan pola hidup sehat bagi seluruh JCH, demi dapat melaksanakan rangkaian ibadah haji dengan lancar. 

“Saya mengimbau kepada seluruh JCH untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, dan jangan lupa selalu membawa hand sanitizer meskipun bapak dan ibu telah mendapatkan vaksinasi COVID-19,”Tutupnya.

Diskominfo Parigi/sd

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini