Notification

×
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Rakor Penanaman Modal Se-Sulawesi Tengah Ke-IX Tahun 2023

Kamis, 09 Maret 2023 | Maret 09, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-03-10T13:02:54Z

 

TransSulteng-Banggai Laut - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Sulawesi Tengah Menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Penanaman Modal Se-Sulawesi Tengah Ke-IX Tahun 2023 dengan mengangkat tema "Investasi Untuk Sulawesi Tengah Lebih Sejahtera Dan Lebih Maju", di Gedung Serbaguna H.M Ali Hamid, Rabu (8/3/2023).

Rapat koordinasi ini dapat meningkatkan investasi penanaman modal dan pelayanan terpadu satu pintu yang terintegrasi  secara kelembagaan antara pemerintah pusat, pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota di Provinsi Sulawesi Tengah, dalam pengembangan investasi penanaman modal dan pelayanan terpadu satu pintu di daerah ini.

Dalam sambutan Bupati Banggai Laut, Sofyan Kaepa, SH, menjelaskan bahwa dalam penilaian kepatuhan pelayanan publik oleh Ombudsman RI Perwakilan Sulawesi Tengah, Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Banggai Laut mendapatkan nilai 88,18 kategori A (hijau) dengan opini kualitas tertinggi.

DPMPTSP Kabupaten Banggai Laut berhasil meraih kategori “B-“ dengan indeks 3,17 setelah mengikuti serangkaian Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP)  sesuai dengan keputusan Menpan-RB no. 1035 Tahun 2022.

Melalui rakor ini, diharapkan seluruh peserta dapat memberikan sumbangsih pemikiran dan dapat mengambil peran strategis dalam perencanaan dan program investasi penanaman modal dan pelayanan terpadu satu pintu ditempat tugas masing-masing. (Prokopim Balut/SD)

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini