Notification

×
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kasrem Hadiri Kunker dan Silaturahmi Pj. Gubernur Gorontalo Bersama Para Camat, Lurah dan Kades se-Kab. Pohuwato

Sabtu, 01 April 2023 | April 01, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-04-03T10:01:08Z


TransSulteng-Gorontalo- Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Totok Sulistiyono, S.H., M.M., M.I.P. diwakili Kasrem 133/NW Kolonel Inf Mochamad Arief Hidayat menghadiri kegiatan Kunjungan Kerja dan Silaturahmi Pj. Gubernur Gorontalo dan Ketua TP. PKK Provinsi Gorontalo bersama Para Camat, Lurah dan Kepala Desa se-Kabupaten Pohuwato dirangkaikan dengan safari Ramadhan, bertempat di Hotel MER Kab. Pohuwato, Sabtu (1/4/2023).

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Ketua TP. PKK Prov. Gorontalo Drg. Gamaria Purnamawati Monoarfa, Sp. KGA, Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga, Dandim 1313/Pohuwato Letkol Inf Aribowo Dwi Hartanto, S.I.P, M.I.P,  Ketua DPRD Kab.Pohuwato Nasir Giasi S. Pd. M., Si, Kajari Kab. Pohuwato Endi Sulistiyo SH, MH, Danramil 1313-01/Paguat Kapten Arm Eko S. Rinanto, Paur sintel lanal gorontalo Lettu Laut Mustaman, Pj. Sekda Prov. Gorontalo Syukri J. Botutihe, Kadis Dukcapil Prov. Gorontalo Slamet Bakri, Pj. Bupati Boalemo Dr. Hendriawan., M. Si, Pimpinan OPD Prov. Gorontalo dan Kab. Pohuwato dan Para Camat, Lurah dan Kepala Desa se-Kabupaten Pohuwato.

Dalam sambutannya, Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga menyampaikan ucapkan terimakasih kepada Pj. Gubernur Gorontalo bersama rombongan yang telah hadir di dalam agenda Kunjungan Kerja dan Silaturahmi dan Ketua TP. PKK Provinsi Gorontalo bersama Para Camat, Lurah dan Kepala Desa se-Kabupaten Pohuwato dirangkaikan juga dengan safari ramadhan 1444 H tahun 2023.

"Beliau juga menitip perhatian pemprov terutama kepada Bapak Pj. Gubernur Gorontalo untuk kelanjutan penataan Masjid Agung Baiturrahim menjadi Islamic Center," ungkapnya.

Bupati Pohuwota menjelaskan kami punya mimpi besar untuk Masjid Agung ini menjadi Islamic Center. Mudah mudahan kunjungan Pak Gubernur membawa pintu rahmat dan rezeki untuk kita semua.

Pada kesempatan yang sama Pj. Gubernur Gorontalo Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si mengucapkan selamat melaksanakan ibadah di bulan suci Ramadan 1444 Hijriyah.

"Mudah mudahan silaturahmi ini memberikan dorongan bagi kami untuk dapat bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah dan masyarakat Pohuwato. Kita tidak bisa berjalan sendiri sendiri tanpa sinergi dan kolaborasi," terangnya.

Pj. Gubernur Gorontalo juga mengingatkan untuk pelaksanaan Pemilu dan Pilkada 2024 yang semakin dekat. Faktor perekaman e-KTP warga menjadi salah satu yang penting untuk menjamin hak pilih.

Disini saya mengimbau kepada camat, lurah, kepala desa, TP PKK desa dan seluruh aparat untuk mensukseskan pemilu dan pilkada 2024. Warga yang sudah berusia 17 tahun didorong untuk membuat KTP elektronik sebagai identitas kependudukan.

Saya pribadi berpesan agar aparatur kecamatan dan desa menjaga netralitas dan integritas saat pesta demokrasi lima tahunan. Tidak terlibat dalam politik praktis dan mengarahkan dukungan kepada partai dan orang tertentu.

"Kita semua diharapkan berperan secara profesional, tidak mempengaruhi dan mendukung orang tertentu tetapi kita menjaga keamanan dan ketertiban, menghimbau menggunakan hak pilih dengan sebaik-baiknya," pungkasnya.suardi

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini