TransSulteng-Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin, SE., M.A.P, secara simbolis menyerahkan Sertifikat Indikasi Geografis (IG) Bawang Goreng Palu kepada Ketua Masyarakat Perlindungan Indikasi Geografis (MPIG) Bawang Goreng Palu, Prayitno, pada Jumat (21/11/2025).
Penyerahan yang menandai tonggak penting bagi penguatan identitas produk lokal tersebut berlangsung di rumah produksi CV. Hj. Mbok Sri, Perumahan BTN Mutiara Indah, Kelurahan Birobuli Utara, Kota Palu.
Sertifikat IG ini merupakan hak kekayaan intelektual yang diterbitkan oleh Kementerian Hukum RI, setelah proses pengusulan yang dimulai sejak akhir tahun 2023.
Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Imelda menyampaikan bahwa pengakuan ini merupakan kebanggaan bagi Kota Palu sekaligus menjadi tanggung jawab bersama untuk menjaga kualitas bawang goreng Palu.
“Kita mesti bangga dan kita juga harus hati-hati dan teliti ke depannya, supaya produksinya sama, rasanya sama, dan bawang goreng Palu tidak cepat lanut,” ujar wakil wali kota.
Wakil wali kota juga menekankan pentingnya aspek sertifikasi dan pemasaran agar bawang goreng Palu semakin kompetitif.
“Saya harap produksi bapak ibu sudah bersertifikat halal. Bawang goreng kita jangan hanya berputar di Palu, kita mau produksinya besar dan bisa dibawa ke mana-mana,” tegas wakil wali kota.
Wakil Wali Kota Imelda juga mendorong pelaku UMKM untuk memperluas pasar dan memperbaiki kemasan produk.
Wakil wali kota mencontohkan produk sambal roa yang kini sudah dipasarkan dalam bentuk kaleng sehingga lebih aman dan tidak mudah merembes.
“Saya harap ke depan kemasan sudah dalam bentuk kaleng. Pengennya Palu Mara itu bisa dikemas dalam kaleng,” ujar wakil wali kota.
Wakil wali kota mengajak para pengusaha UMKM tidak hanya berhenti pada produk bawang goreng, tetapi juga terus mengembangkan inovasi.
“Kita harap bisa tembus pasar nasional bahkan internasional. Semangat dalam bekerja ke depan, semakin baik produknya. Jangan hanya bawang goreng, bisa abon dan sebagainya. Jangan pernah menyerah membawa produk kita ke pameran-pameran,” tambah wakil wali kota.
Di akhir sambutannya, Wakil Wali Kota menyampaikan selamat kepada penerima sertifikat IG Bawang Goreng Palu dan berharap pengembangan produk lokal semakin kreatif dan berdaya saing.
“Selamat kepada penerima sertifikat Indikasi Geografis Bawang Goreng Palu. Semoga semakin kreatif menciptakan produk-produk lainnya,” tutup wakil wali kota.
Turut hadir dalam kegiatan ini yakni Plt. Asisten bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Palu, Rahmad Mustafa, S.STP.,M.Si, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu, Asharrini Mastura, dan pejabat terkait lainnya.




















