Notification

×
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Putra Bonewa Angkat Bicara Soal Polemik Pelantikan Pejabat Di Morowali

Senin, 09 Oktober 2023 | Oktober 09, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-14T10:41:02Z


TransSulteng-Morowali - Penjabat Bupati Morowali, A Rachmansyah Ismail akhirnya melakukan pelantikan penjabat, baik eselon II dan eselon III, Senin (9/10/2023).

Pelantikan tersebut memantik polemik dan pandangan berbeda dari berbagai pihak, yang mengemukakan sejumlah asumsi, termasuk isu adanya unsur nepotisme

Pejabat eselon II yang dilantik adalah, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Ahmad, ST menggantikan Abdurrahman Topo yang akan memasuki masa pensiun, dan Badiuz Zaman sebagai Kepala Dinas Kominfo menggantikan Bachtiar Peohoa yang juga akan memasuki masa pensiun, serta M Syahrul Amin sebagai Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja.

Sementara, DR Siti Asma Ul Husna Syah yang saat ini menjabat Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, diberikan tugas untuk sementara menjabat Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggantikan Alwan Abubakar.

Kepala Dinas Kominfo Morowali, Badiuz Zaman yang dikonfirmasi mengatakan, pejabat yang dilantik dan diberi tugas semuanya sudah sesuai dengan ketentuan dan persetujuan Menteri Dalam Negeri (Mendagri), KASN, serta Baperjakat.

"Nama-nama yang dilantik adalah hasil konsultasi dan persetujuan dengan BKPSDM, Baperjakat, KASN, serta Mendagri, yang dibuktikan dengan paraf koordinasi sebelum ditandatangani oleh Bupati, tidak ada tendensius apapun, ada beberapa pejabat yang telah memasuki masa pensiun, dan diharapkan agar semua yang baru dilantik bisa menjalankan tugas serta tanggung jawab dengan ikhlas agar pemerintahan dapat berjalan dengan baik, tidak perlu terpengaruh dengan cerita di luar" jelasnya.

Terkait hal itu, Ketua Fraksi Bintang Persatuan DPRD Morowali, Putra Bonewa turut angkat bicara mengenai informasi miring yang beredar.

Ia mengungkapkan, pelantikan yang dilakukan oleh Penjabat Bupati pastinya sudah sesuai dengan ketentuan dan tidak ada yang perlu diperdebatkan. "Pastilah semuanya sudah sesuai ketentuan, kalau ada yang berbicara mengenai nepotisme atau hal lain, saya rasa mungkin bisa dilihat juga pada masa-masa sebelumnya, jadi kita tidak perlu berdebat dan berpolemik, kita do'akan saja supaya semuanya bisa menjalankan tugas dan tanggung jawab masing-masing" ungkap Putra Bonewa.

Soal penugasan sementara Kepala BKPSDM yang diberikan kepada DR Siti Asma Ul Husna Syah, kata Putra Bonewa, adalah hal yang wajar karena aturan membolehkan, dan pangkat juga memenuhi syarat. "Mungkin karena beliau adalah kebetulan adik dari Penjabat Bupati, tapi kan kita bisa lihat dari segi kepangkatan dan pengalaman, apa yang mau diragukan...???" tandasnya. BAMS.

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini